Lombok Timur, Edigital.My.Id_ Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke XXIX Tingkat Provinsi resmi dibuka Gubernur NTB Dr. H. Zulkieflimansyah di Lapangan Gotong Royong Masbagik, Kab. Lombok Timur, Kamis (30/06) kemarin.
Dalam sambutannya Bang Zul (sapaan akrab Gubernur NTB) berharap ayat-ayat suci Al-Qur’an yang akan dilantunkan setiap malam dalam rangka MTQ di Provinsi NTB di Kab. Lombok Timur dapat menghasilkan jiwa yang lapang dan teladan sehingga wajah islam yang sebenarnya dapat terlihat.
“Hari ini kita menyaksikan suatu event besar dimana Al-Qur’an akan didengarkan setiap malam di Kabupaten yang luar biasa ini. Dengan mengucapkan Bismillahirrahmanirrahim, MTQ Nusa Tenggara Barat tahun 2022 ini resmi kita buka,” ucap Bang Zul.
Sementara itu, H. Sukiman Azmy Bupati Lombok Timur menyatakan bahwa terdapat enam kegiatan pokok pada MTQ ke-XXIX tingkat Provinsi NTB yakni Malam Ta’aruf, Pawai Ta’aruf, Acara Malam Pembukaan, Kegiatan Musabaqah, Sidang Pleno Dewan Hakam dan Acara Penutupan.
Lanjut Sukiman juga turut menyemangati seluruh Khafilah MTQ Kab/Kota se-NTB dalam berlomba untuk menjadi yang terbaik sehingga dapat mewakili NTB hingga tingkat nasional.
“Selamat berkompetisi bagi para peserta untuk berikhtiar menjadi yang terbaik di tingkat Provinsi NTB dan selanjutnya akan mewakili NTB di tingkat nasional,” serunya.
Sebagai informasi, MTQ ke-XXIX Tahun 2022 Tingkat Provinsi NTB diselenggarakan mulai dari tanggal 29 Juni hingga 6 Juli 2022 nanti.
Bagi masyarakat yang ingin menyaksikan Lomba MTQ Tingkat Provinsi NTB Ke XXIX Tahun 2022 yang berlangsung di Lombok Timur ini bisa mendatangi lokasi-lokasi lomba sebagai berikut :
1. Lomba Tahfiz 10, 20 dan 30 Juz berlokasi di MASJID AL ALKBAR Masbagik
2. Lomba Tahfiz 1 dan 5 Juz dan Tilawah berlokasi di Masjid At Taqwa Pancor
3. Lomba Tafsir Berlokasi di Masjid Anji Ma'ra Dasang Lekong Kec Sukamulya
4. Lomva Fahmil dan Syarhil Qur'an bertempat di Gedung Wanita Selong
5. Lomba Khath Qur'an dan M2IQ berlokasi di BLK (Balai Latihan Kerja) Lenek Kecamatan Lenek.