Wednesday, July 13, 2022, July 13, 2022 WIB
Last Updated 2022-09-06T14:03:42Z
DaerahHeadlineLombok Timur

Asri; Taman Baca Bang Edwin Dihajatkan Untuk Meningkatkan Minat Baca Generasi Muda


Lombok Timur, EDIGITAL.MY.ID - Dalam upaya untuk meningkatkan minat membaca dan belajar anak-anak (literasi), seorang pegiat pendidikan sekaligus pegiat wisata asal Desa Pohgading Timur, Kecamatan Pringgabaya, Asri, mendirikan wahana pusat membaca dan belajar yang dinamai dengan Taman Baca Bang Edwin.

Taman baca ini dibuka dan diresmikan langsung oleh Ir. HM  Edwin Hadiwijaya, MM, disaksikan oleh Kepala Desa Pohgading Timur, Akhir, SH, Komandan Pos TNI AL (Danposal) Selat Alas, Letda Laut (P) Marjun Susanto, dihadiri juga oleh guru dan siswa/siswi SDN 4 Pohgading Timur, mahasiswa Unram, tokoh pemuda serta tokoh masyarakat desa setempat. 


Peresmian taman baca yang berlokasi di kawasan wisata Pantai Kerakat, Dusun Sukamulia, Desa Pohgading Timur, Kecamatan Pringgabaya ini ditandai dengan pengibaran bendera Merah Putih sepanjang 56 meter oleh tim Selong Base Care (SBC), Pelajar dan juga Mahasiswa.


Taman baca ini menyediakan banyak pilihan buku bacaan. Pendiriannya dihajatkan agar mampu meningkatkan minat baca masyarakat, khususnya di kalangan generasi muda. 


Dalam sambutannya, Asri mengatakan,  Indonesia merupakan negara di dunia dengan populasi perpustakaan terbanyak. Namun katanya, tak dipungkiri bahwa minat baca (literasi) warga Indonesia masih rendah. Hal inilah yang mendasarinya mendirikan Taman Baca yang dinamakan Taman Baca Bang Edwin (TBBE).


TBBE ini diperuntukkan sebagai pusat kegiatan membaca yang nyaman dan menarik, apalagi lokasinya dekat dekat kawasan wisata Pantai Pondok Kerakat.


"Selain menambah wawasan ilmu pengetahuan dengan membaca, di tempat ini pengunjung bisa mendapatkan ketenangan karena taman baca ini dikelola selayaknya sebuah destinasi wisata", ungkap Asri, Selasa (12/7) kemarin.


Nantinya kata Asri, TBBE ini akan menyelenggarakan berbagai kegiatan pengembangan sumber daya manusia dengan memberikan berbagai pelatihan secara gratis.


Kedepannya, tambah Asri, pihaknya akan mengadakan kursus Bahasa Inggris, pelatihan presean anak dan beberapa pelatihan keterampilan lainnya dalam bidang seni dan budaya sebagaimana yang sudah ia rintis beberapa tahun lalu di wilayah Kabupaten Lombok Utara (KLU) yang telah menghasilkan banyak SDM yang bergerak di sektor kepariwisataan.


"Kursus ataupun pelatihan yang diberikan di sini semuanya gratis karena mengedepankan semangat kekeluargaan," terang Asri.


Taman Baca Bang Edwin, sudah bisa dimanfaatkan masyarakat umum setelah diresmikan kemarin. HM. Edwin Hadiwijaya yang juga anggota DPRD Provinsi NTB dari Partai Bulan Bintang adalah penyumbang buku terbanyak sehingga wajar jika taman baca ini dinamakan Taman Baca Bang Edwin. (Fik)